Sabtu, Desember 05, 2009

Bakti Sosial


Satu lagi program kerja Pramuka SMPN 16 Bekasi telah dilaksanakan, yaitu bakti sosial. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu 29 November 2009 dan bertempat di Yayasan Galuh. Yayasan Galuh adalah tempat dimana orang-orang yang memiliki gangguan jiwa dididik. Pasien di sana cukup banyak, lebih dari 200 pasian.

Seperti yang tampak pada gambar di atas, itu adalah sebagian kecil dari pasien yang ada di Yayasan Galuh.Pukul 07.30 mulailah berkumpul keluarga besar satu tali fatah di SMPN 16 Bekasi untuk melakukan persiapan keberangkatan. Dari Pembina, alumni, angkatan 16, 17, hingga 18, semua ikut serta dalam pelaksanaan bakti sosial. Pukul 08.00, semua berangkat dengan jalan kaki, dan sampai di Yayasan Galuh + pukul 08.30. Di sana pasien-pasien menyambut kedatangan Pramuka SMPN 16 Bekasi dengan tertib, lalu acara pun dimulai.

Pertama adalah sambutan dari pratama, lalu alumni, dan dilanjutkan oleh pembina. Setelah itu laporan kegiatan dari ketua pelaksana. Kemudian penyerahan sumbangan secara simbolis. Sumbangan yang diberikan berupa uang, beras, minyak goreng, dan baju bekas layak pakai. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari wakil Yayasan Galuh serta tanya jawab. Lalu ada doa bersama di akhir acara dan diselesaikan dengan penutup.

Pukul 10.00 keluarga besar satu tali fatah pulang ke SMPN 16 dengan berjalan kaki. Karena lelah, semua beristirahat dahulu di lapangan depan SMA 13. Namun agar tidak semakin panas karena matahari, perjalanan pun langsung dilanjutkan kembali. Sesampainya di SMPN 16, ada pengarahan dari alumni kepada adik-adik penggalang. Dan setelah sholat dzuhur berjema’ah, penggalang pun pulang, panitia baksos evaluasi dan di lain tempat dilaksanakan pelantikan lily. Begitu banyak ilmu yang didapat dari bakti sosial di Yayasan Galuh untuk melaksanakan kembali kegiatan tersebut tahun depan.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Perjalanan Barisan Cokelat Blak Magik is Designed by productive dreams for smashing magazine Bloggerized by Ipiet
Distributed by Deluxe Templates © 2008